RajaKomen

Perhatikan Saat Berbuka Puasa Jangan Makan Berlebih

12 Mei 2020  |  749x | Ditulis oleh : Agus FZ
Perhatikan Saat Berbuka Puasa Jangan Makan Berlebih

Bulan Ramadan sudah memasuki hari yang ke 19, semoga bagi umat islam yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT. Bicara mengenai puasa tentu kita semua sangat merasakan kesenangan apabila saat berbuka puasa telah tiba, pengennya semua makanan yang ada dimeja dilahap sampai habis.

Menjalankan ibadah puasa bukan berarti kita harus makan sekenyang kenyangnya saat berbuka, saat menjalankan puasa tubuh kita sehat dan bugar tentu itu yang selalu kita harapkan supaya puasa kita tetap berjalan lancar. Menjalankan puasa dengan tubuh yang sehat dapat dilakukan dengan menjaga asupan makanan dan cukup bergizi saat kita berbuka puasa dan saat sahur, jadi jangan makan makanan berlebihan tanpa memperhatikan kesehatan.

Pada saat kita berbuka puasa dianjurkan untuk makan kurma terlebih dahulu kemudian kalau bisa minum minuman yang hangat kalaupun mau camilan, harus camilan yang sehat dan baiknya makanan ringan yang mengandung cukup air untuk memenuhi kebutuhan cairan yang telah habis saat kita berpuasa seharian. Hindarilah makanan yang berlemak tinggi contoh gorengan atau makanan dan minuman yang banyak santannya.

Kadang kita paling suka ya makan gorengan saat berbuka karena memang gorengan adalah makanan murah meriah yang menggugah selera, ingat….kalaupun pengen makan gorengan itu boleh, tetapi dibatasi ya, misal cukup 2 biji saja. Masakan yang mengandung santan juga kalau bisa pada saat membuatnya jangan menambahkan santan terlalu kental dan banyak.

Hindari makanan yang berat karena itu resikonya bisa menimbulkan gangguan lambung. Apabila mau makanan berat sebaiknya dimakan sesudah melakukan shalat taraweh tentu dengan porsi yang tidak berlebihan. Sebaiknya saat berbuka atau sahur konsumsi makanan yang kaya akan serat itu yang sehatnya, seperti buah-buahan, sayuran. Begitu juga kita harus hindari makanan dan minuman yang terlalu manis karena bisa menimbulkan rasa lelah dan ngantuk.

Makan dan minumlah yang sehat saat berbuka puasa dan sahur, tetap menjalankan olahraga tentu itu juga baik untuk tetap menjaga tubuh tetap sehat, selain itu olahraga dapat memperlancar peredaran darah. Tapi olahraga yang dilakukan di waktu yang tepat ya dan dengan cara yang baik jangan berlebihan. Untuk olahraga disarankan yang ringan saja, seperti lari kecil atau bersepeda santai, olahraga juga dilakukan jangan lama-lama, bisa lakukan olahraga selama 30menit saja cukup saat menjelang berbuka puasa, atau bisa saja dilakukan setelah shalat taraweh dan sebelum sahur. Semoga kita dapat menjalankan puasa ini sampai akhir ramadan dan tetap diberikan kesehatan oleh Allah SWT aamiin...

 

Baca Juga:
Menemukan Pastry 25 Tahun, Wanita Ini Masih Berani Menyantapnya. Kok Bisa?

Menemukan Pastry 25 Tahun, Wanita Ini Masih Berani Menyantapnya. Kok Bisa?

Kuliner      

19 Mei 2020 | 1024 Kak Min


Seorang wanita asal Inggris menemukan puff-pastry yang sudah berusia 25 tahun didalam kulkasnya. Meskipun sudah berusia lama, wanita tersebut masih berani memakannya. Kok bisa ya? Puss ...

Bisnis yang Menguntungkan Saat Menjelang Lebaran

Bisnis yang Menguntungkan Saat Menjelang Lebaran

Tips      

4 Mei 2020 | 728 Agus FZ


Bulan Ramadan adalah bulan penuh keberkahan, bulan yang penuh dengan rahmat dan ampunan dari Allah SWT. Ramadhan bukan hanya bulan penuh berkah untuk sisi  kerohanian saja, tetapi juga ...

Ini Cara Mudah Silaturahmi Secara Virtual Selama Lebaran

Ini Cara Mudah Silaturahmi Secara Virtual Selama Lebaran

Tips      

20 Mei 2020 | 675 Kak Min


Dengan adanya pandemi Corona, Hari Raya Idul Fitri tentunya akan terasa berbeda dibandingkan sebelumnya. Kita perlu merayakannya dengan tetap mengisolasi diri. Meskipun terisolasi dan ...

Jadi Menteri Hingga Ketua DPR, Puan Jadi Calon Kuat dari PDIP di Pilpres 2024

Jadi Menteri Hingga Ketua DPR, Puan Jadi Calon Kuat dari PDIP di Pilpres 2024

Nasional      

24 Mei 2021 | 429 Agus FZ


Nama Puan Maharani menjadi calon kuat dari partai pimpinan Megawati yaitu PDIP, pengalamannya sebagai Menteri dan Ketua DPR tentu sudah cukup membuat Puan Maju di Pilpres 2024. Sebagai anak ...

“Bisnis Viral yang Akan Membuatmu Menghasilkan Uang dengan Mudah dan Cepat!”

“Bisnis Viral yang Akan Membuatmu Menghasilkan Uang dengan Mudah dan Cepat!”

Tips      

1 Jul 2023 | 496 Agus FZ


Inilah saatnya untuk mengubah kehidupan finansialmu dengan bisnis viral yang dapat membuatmu menghasilkan uang dengan mudah dan cepat! Dalam era digital yang semakin maju ini, cara kita ...

Rutin Minum Air Rebusan Ini Maka Tubuh Bebas Kolesterol Seumur Hidup

Rutin Minum Air Rebusan Ini Maka Tubuh Bebas Kolesterol Seumur Hidup

Kesehatan      

11 Nov 2021 | 529 Agus FZ


Pada kesempatan kali ini, ada informasi menarik mengenai manfaat rutin minum air rebusan rempah ini. Rempah yang dimaksud adalah jahe. Jahe merupakan tanaman ...