hijab

5 Gejala Gagal Ginjal yang Harus Segera Diatasi

19 Mei 2020  |  1214x | Ditulis oleh : Agus FZ
5 Gejala Gagal Ginjal yang Harus Segera Diatasi

Anda pasti sering mendengar kasus gagal ginjal yang mungkin menyerang teman atau saudara Anda. Mereka yang menderita penyakit ini tidak akan memiliki ketahanan hidup, jika mereka tidak melakukan cuci darah secara rutin. Padahal, kita tahu persis berapa biaya untuk sekali perawatan cuci darah. Sekali saja penderita penyakit ini tidak melakukan cuci darah pada waktu yang ditentukan, maka nyawa mereka adalah taruhannya. Berikut adalah 5 gejala gagal ginjal yang harus segera diatasi.

1. Penurunan Jumlah Urin

Meskipun terkadang jumlah normal, namun berwarna pekat, hal ini tetap berbahaya. Ginjal adalah salah satu organ tubuh yang paling vital. Kerusakannya harus dicegah sejak dini. Kelangsungan hidup terancam ketika ginjal mengalami kerusakan parah dikarenakan beberapa penyakit. Infeksi yang menyebabkannya harus segera diperangi dengan antibiotik yang tepat.

Jika mulai ada penurunan jumlah urin, maka segera lakukan pengobatan. Jika tidak, ginjal akan rusak akibat pielonefritis kronis atau infeksi yang terjadi dalam kurun waktu lama. Kerusakan ginjal akut terjadi ketika ginjal tidak dapat menyaring produk limbah dari darah. Ketika ginjal kehilangan kemampuan menyaring, tingkat limbah berbahaya dari olahan makanan dalam tubuh menumpuk sehingga dan struktur kimiawi darah tidak seimbang.

2. Retensi cairan

Hal ini akan dapat yang menyebabkan pembengkakan di kaki, pergelangan kaki, atau kaki pasien. Jika seseorang mengalami infeksi kronis, maka ukuran ginjal menyusut secara bertahap, mengalami luka karena terlalu sering kontraksi dan tidak menjalankan fungsi yang semestinya.  Penyakit ini bukannya tidak dapat dicegah karena bukan merupakan penyakit turunan.

Penyebabnya antara lain adalah dehidrasi parah, asupan makanan atau obat beracun, penyakit kronis seperti jantung, diabetes dan kolesterol tingkat tinggi. Semuanya itu menyebabkan aliran darah ke ginjal terhambat.

3. Sesak Napas Dan Nyeri Di Bagian Dada

Tubuh manusia tidak dapat mendeteksi gejala kerusakan ginjal pada tahap 1 dan 2. Namun, tahap 3 terlihat jelas dengan tanda-tanda tersebut diatas. Kejang atau bahkan koma bisa terjadi pada pada kasus gagal ginjal yang cukup parah. Harus diwaspadai bahwa kerusakan ginjal akut bahkan tidak menunjukkan tanda-tanda atau gejala tersebut diatas. Penyakit ini terdeteksi melalui tes laboratorium.

Gagal ginjal akut berkembang dengan cepat. Gagal ginjal akut bisa berakibat fatal dan memerlukan perawatan intensif. Namun, penyakit ini memiliki kemungkinan untuk disembuhkan jika seseorang berada dalam keadaan sehat dimana ia dapat memulihkan fungsi ginjal yang normal atau, paling tidak, mendekati normal.

4. Mudah Lelah

Jika seseorang lelah ketika bekerja sebentar, maka hal ini juga bisa menjadi masalah. Bahkan, sekedar mudah lelah yang terus diabaikan disertai gejala lain bisa menyebabkan terjadinya tahap 3 yang kronis. Jika seseorang sudah berada pada tahap 3 kerusakan ginjal, perawatan secara intensif bisa dilakukan di rumah.

Hal pertama yang harus dihindari adalah makanan yang mengandung pengawet atau cepat saji. Makanan-makanan tersebut mengandung bahan kimia yang sulit diproses didalam ginjal.  Makanan dengan tingkat sodium tinggi juga harus dihindari.

Makanan yang disarankan adalah sayuran dan buah yang kaya serat, atau perlu ditambah makanan dengan lemak yang tidak terlalu tinggi, supaya ia tidak kekurangan nutrisi. Namun, ada beberapa buah dan sayuran yang kemungkinan harus dihindari karena mengandung potasium tinggi seperti tomat, pisang dan kentang. 

5. Detak Jantung Tidak Teratur dan Tubuh Merasa Lemah

Gejala lain yang mungkin muncul adalah detak jantung yang kurang teratur. Lalu, tubuh juga akan merasa lemah. Jika penderita penyakit ginjal mengalami penurunan nafsu makan, maka mereka harus mengonsumsi makanan dalam porsi sedikit, namun sering, supaya asupan nutrisi dan kalori terus tersedia untuk tubuh. 

Tentu saja,  obat-obatan juga mutlak diperlukan untuk mengurangi kerusakan ginjal yang lebih parah. Obat-obatan tersebut umumnya mengandung zat besi tinggi untuk menghindari anemia, suplemen vitamin D atau kalsium untuk mengurangi resiko kerusakan tulang, obat penurun kadar kolesterol dan obat diuretik.

Gagal ginjal bisa dihindari sejak awal dengan mulai hidup sehat dengan menghindari makanan berlemak, instan dan cepat saji, serta teratur minum air putih dalam jumlah yang cukup, dan tidak lagi minum minuman kemasan yang mengandung gula buatan dan bahan kimia.

Baca Juga:
Cantik Ternyata Bisa Dengan Kangkung, Intip Yuk Khasiatnya!

Cantik Ternyata Bisa Dengan Kangkung, Intip Yuk Khasiatnya!

Kesehatan      

13 Mei 2020 | 1162 Kak Min


Di kalangan masyarakat, kini tengah ramai mengenai superfood. Ya, makanan yang digadang-gadang memiliki khasiat yang super yang mampu menyehatkan tubuh dengan baik. Karena hal ini, akhirnya ...

Pesantren Al Masoem

Profil 5 Pondok Pesantren Modern Unggulan di Jawa Barat

Pendidikan      

13 Mei 2024 | 294 Agus FZ


Pesantren modern kini menjadi pilihan banyak orang tua untuk mendidik anak-anak mereka dengan nilai-nilai Islam yang kuat sekaligus menekankan pendidikan modern. Di Jawa Barat sendiri, ...

Apa Sih Manfaat Review Google Maps Bagi Bisnis Anda?

Apa Sih Manfaat Review Google Maps Bagi Bisnis Anda?

Tips      

26 Jun 2024 | 193 Agus FZ


Review yang positif dari pelanggan dapat memberikan dampak besar pada kepercayaan dan keberhasilan bisnis. Dalam era digital seperti sekarang, review Google Maps dapat menjadi salah satu ...

Jemaah Haji Wajib Tahu! Ini Kebiasaan yang Dilarang Saat di Tanah Suci

Jemaah Haji Wajib Tahu! Ini Kebiasaan yang Dilarang Saat di Tanah Suci

Religi      

26 Jun 2022 | 818 Agus FZ


Selain masalah ibadah, ada hal lain yang penting diketahui dan ditaati oleh jemaah haji selama berada di tanah suci. Yakni, adanya sejumlah larangan aturan yang diberlakukan ...

Cara Memanfaatkan Algoritma Instagram Terbaru

Cara Memanfaatkan Algoritma Instagram Terbaru

Tips      

12 Jun 2024 | 264 Agus FZ


Instagram terus mengalami perkembangan yang signifikan seiring dengan tuntutan pasar yang semakin dinamis. Salah satu hal yang patut diperhatikan oleh pengguna aktif Instagram adalah ...

Bisnis yang Menguntungkan Saat Menjelang Lebaran

Bisnis yang Menguntungkan Saat Menjelang Lebaran

Tips      

4 Mei 2020 | 1238 Agus FZ


Bulan Ramadan adalah bulan penuh keberkahan, bulan yang penuh dengan rahmat dan ampunan dari Allah SWT. Ramadhan bukan hanya bulan penuh berkah untuk sisi  kerohanian saja, tetapi juga ...